1 Des 2011

Laporan Praktikum Penjualan Kaos

Saya bernama M Abdan nurfiqin, disini saya ingin memaparkan informasi tentang usaha berdagang kaos yang kami rintis. Usaha berjualan kaos ini bertujuan untuk melatih mental wirausaha dari saya sendiri dan umumnya untuk mahasiswa sosiologi antropologi yang mengikuti mata kuliah kewirausahan yang di ampu oleh pak mustofa dan ibu via, serta memenuhi tugas praktek yang di berikan sebagai tugas mid semseter, disini kami dilatih mengenal dulu seluk beluk kewiraushaan serta teorinya kemudian terjun langsung sebagai aplikasinya. Usaha ini adalah berjualan kaos identitas fakultas ilmu sosial, dengan desain dan kaos dari fakultas kami disini sebenarnya bergerak menjadi distributor kepada konsumen, entah ungkapan ini tepat atau tidak karena yang kami tahu adalah berjualan kaos tanpa terlibat dalam permodalan desain dan hal yang mendukung adanya kaos tersebut, dengan kata lain kami belum bisa merasakan menjadi wirausaha yang sebenarnya. Disini saya sangat berterima kasih kepada bapak ibu dosen yang sudah menjembatani kami bisa mencoba berwirausaha, tanpa tau bagaimana mendapatkan sumber dana ,cara memproduksi dan manajemennya.
Kaos ini terdiri dari dua warna yaitu hitam dan merah, berkerah, memiliki logo UNNES, dan beridentitas fakultas ilmu sosial, dikenal dengan bahan pollo tanpa bordir, ditawarkan dengan harga @Rp.50.000 (harga dari Fakultas @Rp. 45.00), keunggulan kaos ini pada identitas FIS yang tidak di jumpai pada kaos-kaos biasa, kami menjual dengan berkelompok sesuai kelompok yang di tentukan dan kami jual berkeliling di kampus FIS sebagai cindera mata dan ada juga yang kami tawarkan kepada keluarga dirumah, karena peluang usaha bisa saja dari orang yang terdekat.
Guna mencapai sasaran yang maksimal tentunya diperlukan suatu kesolidan pada sebuah kelompok agar nantinya dapat menghasilkan keuntungan yang maksimal. Untuk itu dalam kelompok saya terdiri dari 11 orang yang merupakan mahasiswa Prodi Pendidikan Sosiologi dan Antropologi Rombel 1. Dengan latar belakang pendidikan yang sama dan juga solidaritas di antara sesama nantinya diharapkan akan memperlancar kelompok kami dalam menjual kaos fakultas kepada para pembeli. Kelompok kami sendiri terdiri dari:
1.      Diana Rahmawati
2.      Galih Lumaksono
3.      Akhmad Nurur Rokhim
4.      Dwi Indah Novilayati
5.      Mohammad Abdan Nurfiqin
6.      Anis Nurhidayati
7.      Hesti Retnosari
8.      Mujibatul Latifah
9.      Firda Aprilianto
10.  Moh. Galih Pratama
11.  Retno Mardeliasari
Total kaos yang kami coba jual ada 9 kaos  di tawarkan dengan harga Rp 50.000,karena kami baru pemula jika ada yang membeli dengan harga Rp 45.000 akan kami berikan, kami bersebelas orang menyebar kebeberapa titik di FIS di antaranya di area gedung c7 dan juga c2, sisanya berjualan di rumah masing-masing, kendalanya: 1. Bahan dari kaosnya sendiri kurang baik, bila di pakai panas, 2. Harga @kaos yang di patok relatif tinggi sehingga pembeli kurang berminat, misalnya, tidak terjangkau oleh mahasiswa.3. desain kaos hanya 2 warna , ada pembeli yang menginginkan warna selain hitam dan merah.
Hasil yang kami peroleh setelah melakukan usaha penjualan kepada pembeli, kami berhasil menjual kaos sebanyak 5 buah. Kebanyakan yang membeli barang kami adalah dari kalangan dosen FIS sendiri. Ada satu barang yang berhasil kami jual ke kalangan keluarga sendiri. Untuk keuntungan yang kami dapat yaitu sebesar Rp. 20.000,00. Walaupun kami tidah berhasil menjual keseluruhan barang kami namun kami sudah merasa puas dan senang, karena hasil kerja keras kami berjualan cukup membuahkan hasil yang lumayan. Bila Tuhan mengijinkan kami bisa berwira usaha dalam bidang ini, dengan ide yang sama tapi dengan konsep yang berbeda dari segi tema, desain, bahan dan lain sebagainya. Demikian laporan yang saya dapat sampaikan terima kasih.

2 komentar:

  1. sudah bagus, namun lebih diperhatikan dalam penulisan judul artikel seperti pd judul artikel laporan penjualan kaos fakultas dan rancangan LKS yang terjadi salah penulisan. Kemudian dipertahikan juga dalam pengeditan artikel di awal paragraf.mksh

    BalasHapus
  2. .sebaiknya laporannya lebih disertai cara- cara untuk lebih menjual produk yang ditawarkan....tapi selebihnya bagus...

    BalasHapus